Seorang pria China melakukan kebiasaan yang cukup unik untuk memulai aktifitas pada pagi hari. Jika kebanyakan orang bangun pagi melakukan olahraga, sarapan kemudian melanjutkan aktifitasnya. Lain halnya degan Li Yongzhi, 93, setiap pagi dia melahap segenggam penuh cabai sebelum menyikat giginya. ... Baginya cabai layaknya makanan camilan sehari – hari. Cabai seberat 2,5 kilogram menjadi santapannya sehari – hari. Dia memakan cabai tak kenal waktu, dimana saja, setiap waktu dan ketika dia ingin memakannya. “Saya bisa makan tanpa telur dan daging setiap menyantap makanan, namun tidak bisa makan jika tak ada cabai,” ucap Yongzhi dilansir ChinaDaily. Dia mengatakan mulai memakan cabai sejak 10 tahun lalu dan sejak itu memiliki badan yang sehat. “Tak berbeda dengan orang sehat lainnya,” sambung YongZhi. Ketika puteranya mengalami kecelakaan Yongzhi dihadapkan dengan tagihan rumah sakit yang harus dibayarnya sebesar puluhan ribu yuan. Dia tak memiliki uang untuk membeli makanan dan suatu hari dia kelaparan ketika sedang berada di jalanan. Dia sadar harus tetap bisa menjaga diri sendiri sebelum merawat anaknya. Kemudian dia pergi ke restoran untuk membeli makanan, namun semua makanan telah habis. Kemudian dia memustuskan untuk melahap dua mangkuk cabai ditemani segelas air putih untuk menghilangkan rasa laparnya. Dia menyadari bahwa rasa pedas tak mengganggunya, daya tahannya terhadap rasa pedas jauh diatas rata – rata kebanyakan orang. Kegemaran uniknya ini membuatnya menanam cabai sendiri di pekarangan runmahnya. Terdapat delapan jenis cabai yang ditanamnya untuk kegemaran uniknya ini. Yongzhi sudah sering memenangkan perlombaan makan cabai di banyak acara – acara tantangan. Pada perkebunan cabai pribadinya dia juga menanam jenis cabai terpedas di dunia. “Biasanya orang akan menyikat gigi di pagi hari, namun saya mengunyah cabai untuk menyegarkan nafas,” jelas Yongzhi dengan bangga dilansir OddityCentral. “Tanpa cabai, semua makanan terasa hambar,” sambungnya.
Label: Li Yongzhi raja cabai, pria China, Raja cabai
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar