Presiden Meksiko Menyerukan Tangkap Raja Narkoba Servando Gomez

21.40 / Diposting oleh nivra /

Polisi Meksiko telah berhasil menangkap gembong narkoba yang paling diburu negara ini, Servando “La Tuta” Gomez. Gomez merupakan pemimpin dari kartel narkoba Knights Templar, polisi tanpa mengeluarkan suara tembakan sekali pun berhasil menangkapnya di Morelia, negara bagian Michoacan, Meksiko. ...Gomez segera dibawa ke Mexico City, dimana ia diarak di depan kamera televisi awak media, sebelum akhirnya diterbangkan dengan helikopter untuk mendekam dalam penjara dengan keamanan tingkat tinggi. Lewat akun twitternya, Presiden Enrique Pena Nieto membuat pernyataan bahwa aturan hukum telah diperkuat terkait penangkapan ini. Seperti dilansir BBC, pihak kepolisian mengatakan keberhasilan penangkapan ini karena polisi sebelumnya telah membuntuti salah satu kurir narkobanya, kurir ini merupakan lingkaran terdekatnya yang memberinya makanan dan pakaian. Gomez tertangkap ketika ia hendak meninggalkan rumahnya, agar tidak dikenali orang lain, ia mengenakan topi dan syal sehingga menutupi dirinya. Delapan dari rekannya dan beberapa senjata api, termasuk senjata pelontar granat juga ikut diamankan pihak kepolisian. Saudara laki – lakinya, Flavio Gomez yang bertanggung jawab untuk mengatur keuangan keluarga juga ikut ditangkap. Sebelum melakukan penyergapan, pihak kepolisian telah menghabiskan waktu berbulan – bulan mengumpulkan informasi untuk misi ini, juga dilaporkan adanya penyitaan properti pada saat terakhir menjelang dilakukan operasi penangkapan Gomez. Untuk seseorang yang dilaporkan pernah mengatakan, ia (Gomez) lebih baik mati daripada ditangkap polisi, ini pasti akhir yang sangat memalukan baginya. Ia diarak di hadapan jutaan warga Meksiko yang menyaksikannya secara langsung lewat televisi. Ia menundukkan kepalanya ketika berjalan dalam pengawalan polisi dari mobil polisi menuju helikopter dan menerbangkannya menuju penjara dengan keamanan tingkat tinggi. Penangkapan Gomez terjadi setahun setelah tertangkapnya gembong narkoba besar lainnya, Joaquin “Shorty” Guzman pemimpin dari kartel narkoba Sinaloa. Tak seperti bandar narkoba lainnya yang menghindari pusat perhatian, Gomez sering kali melakukan tanya jawab dengan media dan juga mencemooh pemerintah melalui tayangan video di Youtube. Sementara penangkapan telah dilakukan terhadap ”La Tuta”, ada kemungkinan aksi kudeta terhadap Presiden Enrique Pena Nieto, kejatuhan di negara bagian Michoacan belum jelas penyebabnya. Ini adalah buruk dan merupakan bagian dari kekerasan terhadap negara . Medan pertempuran antara kartel narkoba dan warga yang siap siaga berusaha mengusir mereka. Seorang pakar keamanan mengatakan, ini adalah orang yang tidak hanya berkuasa atas kerajaan narkoba. Ia juga mengincar kekuatan politik dan dalam dunia politik bisa mendapatkan banyak musuh yang dapat juga dijadikan sebagai kawan. Sebelumnya pernah berprofesi menjadi seorang guru di sekolah, Gomez menjadi bandar narkoba paling kuat di Meksiko dan mengambil alih negara bagian Michoacan, Meksiko. Dikenal luas dengan julukan “La Tuta” dan “El Profe”, Gomez ia mengatur negara bagian Mchoacan, seperti halnya ia menjadi pemimpin kartel Knights Templar. Selama bertahun – tahun Gomez berhasil menghindari usaha penangkapan terhadap dirinya, sementara anggota senior dari Knights Templar lainnya dan bandar narkoba lainnya yang menjadi pesaingnya telah tertangkap atau tewas. Pemerintah Meksiko memberikan harga untuk siapa saja yang berhasil menangkap Gomez, kepalanya dihargai sebesar USD 2 juta (Rp 25,9 miliar). “Dengan berhasil ditangkapnya Gomez, aturan hukumdi Meksiko diperkuat dan kami terus memperjuangkan untuk terwujudnya perdamaian di Meksiko, “kicau Presiden Pena lewat akun twitternya. Penangkapan Gomez dipicu oleh kemarahan publik yang membuat Presiden turun tangan untuk meredakan situasi. Penculikan serta pembunuhan terhadap 43 orang guru yang terjadi September lalu. Knights Templar merupakan gembong narkoba yang menguasai sebagian besar peredaran methamphetamine yang menguntungkan di wilayah barat Meksiko. Gomez juga seorang ayah dari sedikitnya 7 orang anak, ia juga dicari oleh otoritas Amerika Serikat terkait insiden pembunuhan pada 2009 yang menewaskan 12 oran polisi federal Meksiko.

Label: , , ,

0 komentar:

Posting Komentar