Patung Salju Tank Tempur Soviet Sesuai Aslinya

19.04 / Diposting oleh nivra /

Alexander Zhuikov seorang mahasiswa dari Novosibirsk, Russia, ia baru – baru ini muncul di media karena berhasil membuat patung salju berbentuk tank dengan ukuran tank sesungguhnya. Dibutuhkan waktu satu bulan untuk menyelesaikan karya besar yang beku ini. ...Kemudian karya spektakulernya ini diikutsertakan pada kontes, yang diadakan oleh pembuat permainan online terkenal ´World of Tanks’. Seperti dikutip Odditycentral, awalnya ia memilih tempat di halaman belakang rumah neneknya dan dengan dibantu teman – temannya. Salju seberat 20 ton dikumpulkan dengan menggunakan sekop bersama teman – temannya. Alexander, 20, memulai prosesnya dengan mengunduh berbagai jenis gambar tank dari internet. Dia bahkan menciptakan kabin yang dapat terdorong sendiri dan untuk masuk kedalam harus melalui lubang palka. Semuanya terbuat dari salju kecuali tali, barel serta bagian – bagian kecil lainnya. Kemudian juga mulai dibangun mesin salju dan membuat perisai agar terlindung dari sinar matahari. Semua ini dilakukannya dengan alat – alat sederhana seperti pisau, sekop dan kulir. Mahasiswa dari Universitas Negeri Siberia jurusan Telekomunikasi dan Informatika, Alexander selalu mempunyai minat yang tinggi terhadap teknologi militer dan khususnya tank. Ketika ia tahu, pembuat permainan video World of Tanks akan mengadakan kontes tank terbuat dari patung salju. Ia segera memutuskan untuk membuat sesuatu yang sangat berbeda. Pilihan bentuk tank jatuh pada jenis SU-122-54, ini merupakan kendaraan lapis baja mesin perang bagi Soviet. Ia juga membuat patung tank ini sama dengan ukuran aslinya, semua bagian – bagian detilnya secara hampir sempurna. Patung salju tank dibuat dengan skala ukuran 1 : 1. Sebelumnya pada tahun lalu pada kontes ‘Tanks in Ambush’ yang diadakan oleh Wargaming, ia menduduki posisi kedua. Kali ini Alexander berharap untuk dapat memenangkan hadiah utama. Karena demam selfie sedang tren, Zhuikov juga melakukan foto bersama tanknya sebelum mulai meleleh. Sementara di kota kecil Alton negara bagian Illinois, Amerika Serikat juga terdapat patung salju yang berbentuk manusia. Menakjubkan, adalah kata yang tepat untuk mengekspresikan keindahan karya seni ini. Patung salju ini berbentuk tokoh pahlawan super berbadan hijau, biasa disebut ‘Hulk’. “Ini adalah karya seni yang menakjubkan, maksudnya ia membentuk mulut, wajah, semuanya. Sungguh luar biasa, “ungkap Kristy McNich, seperti dikutip kplr11.

Label: , ,

0 komentar:

Posting Komentar